You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Calon Peserta PPRA LXVI Lemhanas RI Lakukan Kunjungan ke Pemprov DKI
....
photo Istimewa - Beritajakarta.id

Calon Peserta PPRA LXVI Lemhanas RI Gelar Kunjungan ke Pemprov DKI

Calon Peserta PPRA LXVI Lemhanas RI dari negara sahabat beserta pejabat pendamping dari Lemhanas RI melakukan kunjungan kerja ke Biro Kerja Sama Daerah Setda Provinsi DKI Jakarta di Balai Kota, Jumat (26/1).

Selain itu kami juga menyampaikan mengenai Jakarta sebagai Kota Global

Kunjungan ini dalam rangka mempelajari hubungan kerja sama Pemprov DKI Jakarta dengan negara sahabat melalui kantor kedutaan yang berada di Jakarta serta sistem kerja Pemprov DKI Jakarta dalam kerja sama luar negeri.

Pj Gubernur Heru dan Gubernur Tokyo Gelar Pertemuan Bilateral

Kepala Biro Kerja Sama Daerah Setda Provinsi DKI Jakarta, Marulina Dewi menyampaikan penjelasan tentang hubungan kerja sama yang dilakukan oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dalam kerangka kerja sama luar negeri.

“Selain itu kami juga menyampaikan mengenai Jakarta sebagai Kota Global serta arah perkembangan Jakarta terkait pemindahan ibu kota ke IKN,” ungkap Marulina.

Pertemuan berlangsung hangat karena antusiasme peserta yang bertanya tentang rencana pemindahan Ibu Kota. Pertemuan tersebut kemudian ditutup dengan pertukaran cendera mata dan sesi foto bersama.

Sebagai informasi, delegasi dipimpin oleh Kolonel Agus Salim didampingi Kabag Kerma Lugri Rokema dan Hukum Settama Lemhanas RI.

Adapun para peserta dari negara sahabat yaitu:

1. Ms. Jessica Kerr (Australia)

2. Lieutenant Colonel Aldi bin Hj Hassan (Brunei Darussalam)

3. Senior Superintendent Kasiano Vusonilawe (Fiji)

4. Brigadier Tushar Sharma, VSM (India)

5. Brigadier General Mohd Kamil bin Hj Abdul Latiff (Malaysia)

6. Colonel Ong Yan Zhi (Singapura) dan,

7. Lieutenant Colonel Constantino Moreira (Timor Leste).

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Transjakarta Bagikan 220 Ribu Produk Gratis di Seluruh Halte BRT

    access_time11-03-2025 remove_red_eye2471 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Gubernur Buka Puasa Bersama Warga Kebon Singkong

    access_time10-03-2025 remove_red_eye2048 personNurito
  3. PKL dan Parkir Liar di Cempaka Putih Ditertibkan

    access_time10-03-2025 remove_red_eye1695 personFolmer
  4. Pramono Sebut Posko Pengaduan KJP Dibuka di 44 Kecamatan

    access_time12-03-2025 remove_red_eye1391 personDessy Suciati
  5. Warga Ingin Program Mudik Gratis Terus Berlanjut

    access_time12-03-2025 remove_red_eye1340 personTiyo Surya Sakti

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik